Minggu, Januari 16

Antisipasi Gempa Bumi
Antisipasi Gempa Bumi (indahladya.com)

Tas siaga bencana merupakan salah satu hal yang perlu dipersiapkan sebagai bentuk antisipasi gempa bumi. Apa aja sih yang harus ada di tas siaga bencana ini? Yuk, kita bahas satu per satu ya!

Antisipasi Gempa Bumi, Apa yang Harus dipersiapkan?

Gempa Banten yang terasa sampai Jakarta cukup membuat panik warga sekitar, nggak terkecuali aku dong. Sebagai penduduk asli Sumatera Selatan yang hampir tidak pernah merasakan dampak gempa bumi tentu saja peristiwa ini menjadi sebuah hal yang baru bagiku.

Belum genap 1 tahun di jabodetabek, aku sudah harus mencicipi kepanikan dari hal yang satu ini. Yap, tepat 2 hari yang lalu, ketika getaran dari gempa di daerah Banten ini sampai ke Kota Jakarta, aku baru mengerti gimana sih paniknya orang-orang ketika gempa bumi ini terjadi secara tiba-tiba.

Meskipun Jakarta bukan menjadi pusat gempa, tapi jujur saja getarannya lumayan kerasa banget sih. Dan sukses bikin aku yang belum pernah mengalami peristiwa ini jadi sedikit panik.

“Terus, pas tau kalo ada gempa, kamu ngapain tuh?”

Nah ini, saking bingungnya harus ngapain, aku jadi latah cuma mengambil hijab kemudian menggunakannya sebelum keluar kamar kos. Yap, di saat penghuni kos yang lain udah keduluan keluar. Aku mengakui bahwa reflek ku kemarin cukup buruk banget sih.

Dari peristiwa tersebut, aku jadi paham, ternyata penting banget untuk memahami mitigasi bencana alam sebagai upaya antisipasi gempa bumi yang baru aja kita rasain beberapa hari yang lalu. Salah satu hal yang bisa kita antisipasi yaitu dengan mempersiapkan tas siaga bencana.

“Apa aja sih yang harus ada di tas siaga bencana?”

Nggak perlu tas yang super gede, nggak perlu juga bawa barang terlalu banyak, yang penting dalam satu tas kamu udah harus memuat barang-barang primer yang kamu butuhkan. Apa aja tuh? Yuk, kita bahas satu per satu ya!

1. Alat Komunikasi

Alat Komunikasi Darurat
Alat Komunikasi dan Sumber Daya (indahladya.com)

Barang paling utama yang harus kamu persiapkan sebagai antisipasi gempa bumi yaitu alat komunikasi, contohnya smartphone. Smartphone sangat penting sebagai antisipasi ketika terjadi bencana, terutama untuk memberikan kabar ke keluarga terdekat mengenai situasi dan kondisimu saat kejadian.

Nah, tapi ketika kamu mempersiapkan smartphone, jangan lupa bawa kabel pengisi daya dan powerbank sebagai sumber daya nya ya! We never know, siapa tahu saat kejadian tersebut baterai smartphone mu malah low dan malah jadi gabisa digunain deh. So, alat komunikasi dan pengisi daya nya ini udah harus satu paket banget ya!

2. Senter dan Alat Penerangan yang Cukup

Senter dalam Tas Siaga Bencana
Senter dalam Tas Siaga Bencana (indahladya.com)

Sebagai antisipasi gempa bumi, senter merupakan hal yang harus ada di tas siaga bencanamu. Selain senter, kamu juga bisa mempersiapkan alat penerangan lainnya seperti lampu emergency yang sudah di-charge sebelumnya. Hal ini akan sangat membantumu ketika dilakukan pemadaman listrik saat gempa bumi terjadi.

3. Dokumen Penting

Dokumen Antisipasi Gempa Bumi
Dokumen Penting dalam Tas Siaga Bencana (indahladya.com)

Barang selanjutnya yang harus kamu persiapkan sebagai antisipasi gempa bumi yaitu dokumen penting. Dokumen-dokumen mulai dari surat tanah, kartu asuransi, KTP, SIM, dan Kartu Keluarga harus masuk ke dalam tas siaga bencana ini,

Nah, bagi para anak rantau biasanya suka pada nyimpen ijazahnya sendiri ya? Nah, jangan sampai kelupaan untuk dipersiapkan dalam satu tas dokumen penting ini ya!

4. Obat-Obatan Darurat

Obat Obatan Darurat
Obat-Obatan Darurat (indahladya.com)

Dalam mempersiapkan barang darurat sebagai antisipasi gempa bumi, tentunya obat-obatan yang biasanya ada dalam kotak P3K mu juga dibutuhkan loh. Mulai dari plester dan obat merah, obat flu, obat sakit kepala, obat diare, dan obat demam harus dipersiapkan dalam tas siaga bencana.

Apabila kamu mengalami kondisi yang mengharuskanmu mengonsumsi obat-obatan rutin seperti hipertensi, diabetes atau bahkan asma, maka obat-obatan rutin ini juga nggak boleh sampai ketinggalan ya!

5. Pakaian Berbahan Katun

Pakaian Berbahan Katun
Pakaian Nyaman Berbahan Katun (indahladya.com)

Selain barang-barang di atas, pakaian cadangan pun harus kamu persiapkan ya ketika mengemas tas siaga bencana saat antisipasi gempa bumi. Kalo saranku sih, persiapkan pakaian yang nyaman seperti pakaian berbahan katun.

Selain itu, kamu juga bisa mempersiapkan beberapa bahan penghangat seperti selimut atau jaket sebagai antisipasi ketika cuaca dingin.

6. Produk Sanitizer

Produk Sanitizer
Produk Sanitizer (indahladya.com)

Barang antisipasi gempa bumi yang juga nggak boleh terlewatkan yaitu produk sanitizer. Produk-produk sanitizer primer seperti sampo, sabun, sikat gigi, pasta gigi, dan perlengkapan dasar untuk mandi lainnya wajib ada dalam tas siaga bencana.

Selain itu, kamu juga bisa mempersiapkan plastik toilet. Plastik toilet ini bisa kamu gunakan ketika nantinya menggunakan toilet umum bersama banyak orang lainnya.

Sebagaimana yang kita tahu, jumlah toilet di tempat pengungsian biasanya akan lebih sedikit, dan tentunya kamu harus berbagi dengan para pengungsi lainnya dong? Nah, plastik toilet ini bisa meng-cover bagian tempat duduk toilet yang akan kamu gunakan sehingga higenitasnya lebih terjamin.

Nah, terkhusus untuk wanita ada satu barang penting lagi nih, pembalut! Yap, sebagai bentuk antisipasi gempa bumi, pembalut mungkin akan menjadi hal yang sulit untuk dicari. So, teruntuk wanita jangan sampai lupa sama barang satu ini ya!

7. Starter-Kit saat Pandemi

Antisipasi Gempa Bumi Saat Pandemi
Antisipasi Gempa Bumi Saat Pandemi (indahladya.com)

Bencana alam di tengah pandemi saat ini tentunya jadi suatu hal yang pe-er banget sih. Sebagai bentuk antisipasi gempa bumi di tengah pandemi Covid-19, kita juga harus mempersiapkan barang-barang sanitizer pendukung lainnya.

Barang-barang seperti masker, handsanitizer, dan disinfektan tentunya akan sangat berguna nantinya sebagai bentuk pencegahan terhadap virus Covid-19 saat proses evakuasi.

Baca Juga: 7 Barang Wajib dibawa di Tas Saat Bepergian Selama Pandemi

Nah, itu dia beberapa barang yang wajib ada dalam tas siaga bencana sebagai bentuk antisipasi gempa bumi. Meskipun nggak ada yang tahu kapan pastinya bencana ini akan datang dan kemungkinan atau tidak terjadinya gempa susulan, nggak ada salahnya untuk mengantisipasi lebih dulu dong? Jadi, yuk mulai dipersiapkan tas siaga bencananya mulai dari sekarang! Stay safe and keep healthy!

Everything About Ladya . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates